Pages

Wednesday, August 22, 2007

Katanya sih Profit is the KING

Kata-kata itu sering sekali saya dengar dan menjadi salah satu kosa-kata di dalam dunia usaha yang sedang saya tekuni dan jalani sekarang ini ;-)

Dan pagi ini pun saya habiskan waktu untuk membaca tentang itu di salah satu bukunya Om Brad, Instant Profit...Yang menariknya saya ingin langsung praktek tanpa banyak berfikir hehe, ya dicoba saja dulu, pikir saya. Sambil jalan nanti sambil improvisasi saja.

Katanya coba dapatkan kondisi sekarang di bisnis kita, mulai dengan mengadakan survey Nilai Rata-2 Belanja seorang Customer yang ditangani oleh setiap tenaga penjual di bisnis kita. Caranya mudah saja, siapkan form survey harian untuk setiap tenaga penjual yang didalamnya ada:

- Nama Pelanggan
- Jumlah rupiah yang dibelanjakan
- Total Pelanggan/Hari
- Total rupiah yang dibelanjakan

Formula untuk mendapatkan nilai rata-rata belanjanya adalah :
Total rupiah yang dibelanjakan / Total Pelanggan/Hari

Langkah berikutnya didalam mendapatkan kondisi bisnis kita saat ini adalah Margin Survey.
Sehingga kita bisa tahu mana item/produk yang memberikan kontribusi terbesar saat ini dan apa yang harus dilakukan untuk improve bisnis kita menjadi lebih baik lagi.
Juga dengan membuat/mengisi form Margin Survey yang isinya kurang lebih:

- Nama produk
- Supplier
- Rupiah marginnya untuk setiap produk

Ini sebetulnya masih agak sulit untuk menjadi akurat, karena harus dikurangi biaya ekspedisi, transport, atau mungkin ditambah dengan mungkin adanya supplier yang mau dibayar tempo 1 minggu, 1 bulan dan lain sebagainya. Untuk tahapan awal saya langsung mengurangi harga jual dan harga beli + ongkos kirim per produk sebagai marginnya.

Nah sudah dapat gambaran situasi dan kondisi bisnis kita sekarang, ukur kedua form tersebut dan dapatkan gambarannya setepat yang mungkin. Karena dari sana nanti akan kelihatan berapa % sebenarnya nilai yang kita dapatkan sekarang ini dan how to achieve more upon it...

Brad bilang ada 4 area yang bisa dipakai untuk meningkatkan kedua hal tersebut yang bisa menghasilkan sesuatu yang sejalan dengan judul postingan kali ini yaitu : "Profit is the KING".
Areanya : Management, Money, Marketing and Merchandise.

Di area 1. Management, ada beberapa strategi yang nyangkut di pikiran saya ini hehe memberikan training kepada team member, dan berikan tanggung jawaban yang real dan yakini team member kita akan bisa melewati setiap tantangan yang kita berikan sebagai business owner. Berikan contoh bahwa menghormati dan bersikap hangat kepada customer akan menciptakan hubungan jangka panjang yang baik yang ujung-ujungnya bakalan meningkatkan penjualan. Dan pahami juga bahwa kepuasan team member kita akan menciptakan suasana kerja yang lebih menyenangkan, produktif dan efisien.

Database Pelanggan
update secara konsisten database pelanggan yang kita miliki dan simpan seakurat yang mungkin setiap informasi pelanggan. Misalnya ukuran kesukaanya ? (hmm), warna favoritnya ? tanggal kebiasaan belanjanya (wow) atau model baju yang ingin dimilikinya. Mantap yah kalau bisa sampai sedetil itu. Pasti bisa lah ya, kan perlahan-lahan, sedikit-demi-sedikit, insyaAllah database pelanggan Shaakira bisa lebih lengkap lagi.

Kurangi Bayaran Overtime
Nah ini dia nih, yang katanya Brad bakalan langsung efeknya..hehe..terus terang untuk hal ini saya tidak begitu concern. Dan pay what to pay every month. Overtime?...boleh...memang sih nilainya tidak besar, tapi kalau mau sejalan dengan judul postingan, ini harus di monitor dan di kontrol. Kalau tidak ada pelanggan, konsisten untuk bersiap menutup toko misalnya 15 menit sebelum waktunya. Ini harus saya coba dan sampaikan kepada team member.

Usahakan membeli kebutuhan administrasi secara grosiran (bulk)
Saat ini toko Shaakira kan membutuhkan nota, pulpen, kertas, plastik bening, plastik belanja, voucher telepon, dll. Yah kebutuhan rutin bulananlah. Untuk penghematan dan mendapatkan harga yang lebih baik, beli kebutuan-2 tersebut dalam jumlah agak banyak sehingga bisa dinegosiasikan harganya dan mengakibatkan penghematan yang lebih. Oke, saya akan coba karena saat ini saya beli setiap ada kebutuhannya saja, misal, plastik habis ya beli hanya 1 pack plastik ;-), hehe pemborosan!

Di area selanjutnya, 2. Money, belum selesai bacanya hehe...sabar yah, tunggu summary lanjutannya di blog ini.

Keep on learning each day and improve yourself continously. That's i'm doing it right now.

Salam,
Doris Nasution
Owner, "Shaakira"
Outlet Jilbab & Kerudung Pilihan
Tebet Barat, Jakarta-Selatan
YM:dorisnst | HP:)815-86038678

No comments: