Pages

Thursday, January 10, 2008

Mempertahankan Prestasi Penjualan

Ketika kondisi penjualan di toko sedang menurun seperti saat ini, sebenernya itu membuat saya terus mencari jalan bagaimana caranya agar transaksi mulai naik lagi. Dimulai dengan menukar kondisi stok yang bisa ditukar ke pusat seperti Jilbab Permata sehingga koleksi yang didisplay di toko fresh kembali, membagikan katalog busana muslim gratis di toko dan kepada potensial customer yang berbelanja online, bahkan membawa katalog jilbab ke sekolah adiva :-), meng-update koleksi jilbab yang tayang di blog secara proaktif, mengirimkan sms reminder ke beberapa pelanggan lama yang sudah lama tidak melakukan transaksi dan lain-lain.

Berbagai macam cara dilakukan. Selain tentunya yang paling utama berdoa dan yakin bahwa penjualan akan terus membaik setiap harinya. Kondisi terpepet karena target setiap bulan di tahun 2008 ini sudah ditetapkan bersama team membuat Shaakira terus bergerak, berinovasi, aktif merebut hati pelanggan.

Pinginnya sih penjualan terus meningkat dan melampaui prestasi di bulan sebelumnya. Sehingga grafiknya akan terlihat cantik sekali jika ditunjukkan ke bank nanti :) dan proses untuk mendapatkan dana segar untuk pembukaan toko ke-2, ke-3, ke-5 nanti akan menjadi lebih mudah. Amin.

Curhat tentang bisnis saat ini pun tidak disampaikan kepada sembarang orang. Tentu saja memilih semangat dan pengalaman perjalanan bisnis mentor tersebut saya lakukan untuk mendapatkan feedback yang positif yang akan terus memompa semangat dan kreativitas dalam berusaha. Jika tidak bisa bahaya mungkin bukan semangat yang dipompakan kepada kita malahan hal-hal negatif yang mungkin saja nyantol ke alam bawah sadar kita :). Makanya pilah pilih dong ya..mentor-mentor yang terbaik di bidangnya.

Membaca sharing pak faif, mbak yulia, pak roni, mbak eka (pernik unik), mbak nadia BIB, menambah semangat untuk berjalan, berusaha dan menggapai impian saya. Luar biasa aura positif yang ditebarkan oleh teman-teman semuanya. Alangkah gembiranya bisa melihat pancaran energi, semangat yang ditebarkan, dan mengetahui prosesnya sehingga keberhasilan yang diharapkan bisa terwujud bahkan datang lebih cepat dan lebih berwarna hasilnya. Semoga sukses sahabat-2 semuanya. Terus sharing keberhasilannya ya, sehingga kami semua yang setiap hari selalu blogwalking mencari 'suntikan' semangat bisa meneruskan aura positifnya ke orang-orang lain :-)

"Terus mendapatkan prestasi penjualan yang lebih baik, buktikan bahwa bulan Jan-Mar 08 adalah saat yang terbaik untuk mendapatkan omset yang paling tinggi dari bulan-bulan lainnya". How to make itu happen? Just rolling on saja...


Salam,
Doris Nasution
Owner, "Shaakira"
Outlet Jilbab & Kerudung Pilihan (Kerudung El-Zoya, Jilbab Permata, Jilbab Rabbani)
Tebet Barat, Jak-Sel
Email: dorisnst@yahoo.com | YM:dorisnst | HP:0815-86038678

NB: Hari ini update koleksi jilbab El-Zoya dan Jilbab Maiara. Koleksinya terbatas ya.

No comments: