Pages

Sunday, April 15, 2007

Produk fast moving pengisi kios

Alhamdulillah banyak sekali pencerahan yang didapatkan semalam di kantor Mas Rosihan & Mbak Inez. Padahal undangan untuk berkumpul bersama di Duren Tiga itu secara tidak sengaja datang. Akhirnya bisa bersilaturahmi dengan idola ;-) yang sudah melakukan akselerasi yang sangat tinggi untuk membuat kloning bisnis jilbab/kerudung, busana muslim dan pakaian dalamnya dengan cepat, presisi dan InsyaAllah sukses. Ketemu juga dengan mas teguh dan mbak tina dari Rumah Muslimah, wah..wah..produk-2 yang dibawa cakep-2 semuanya deh..mudah-2an bisa berkolaborasi dengan kios Shaakira di tebet ya.

Dari sharing semalem, yang berlangsung hingga hampir tengah malam, Yassir dan saya seperti diberikan petunjuk dan bantuan dari teman2 yang sudah merasakan mengelola bisnis seperti yang ingin kami miliki. Mulai dari hitung-2 bahan baku untuk layout design sederhana, pemasangan sign store kami yang kebetulan telah dikunjungi mas rosihan dan mbak inez waktu berada di sekitar tebet siang harinya hingga tempat belanja produk untuk mengisi kios kami tsbt. Wow, dahsyat, lengkap sekali kan ;-)..duh..pulang dari duren tiga malahan gak bisa tidur dan berangan-2 terus.

InsyaAllah proses persiapan tokonya tidak jalan ditempat loh..sudah bergulir terus dan rasanya tidak sabar dan deg-2an menununggu launchingnya. Sudah ditentukan produk yang akan kami taro disana adalah produk fast moving seperti Kerudung/Jilbab, sedikit blus muslim, koko dan mukenah, aksesoris dan pelengkap muslimah seperti manset, ciput dan kaus kaki. Kios kami tidak dilengkapi dengan AC dengan pertimbangan untuk memberikan konsep toko yang sedikit terbuka sehingga tidak membuat orang enggan datang, masuk dan melakukan transaksi. Contoh layout design sudah ada tinggal ukur-2 disesuaikan dengan luas toko dan belanja bahan-2 di Metro Tanah Abang. Amin Ya Rabb, Engkau berikan kami petunjuk dan berilah kepada kami kebaikan atas usaha ini. Amin.

Salam,
Doris Nasution

No comments: