Pages

Tuesday, December 18, 2007

Menikmati Kebebasan

Tersenyum ketika menuliskan judulnya untuk postingan kali ini. Ya saat ini putri saya, Adiva sangat menikmati hari-hari liburan sekolahnya yang berlangsung hingga tanggal 6 Jan 08 nanti. Alhamdulillah keputusan hasil ujiannya sudah diumumkan secara brief oleh guru kelasnya hari senin kemarin. Dan adiva lolos semua mata pelajarannya :) tanpa harus mengulang atau istilah sekolahnya remedial, yakni arti sebenarnya adalah her.

Lega sekali rasanya bahkan sudah cukup untuk saya tanpa perlu tahu nilai sebenarnya untuk ujian akhir minggu lalu tersebut. Urusan hasil berserah saja. Yang penting tidak her. Cukup.

Lucu sekali kejadiannya waktu menunggu pengumuman remedial itu. Banyak ibu-ibu bekerja ;-) yang bolos dan bersedia datang ke sekolah. Suasananya sama seperti saat penerimaan murid baru dulu. Kami menunggu di mulut kelas, karena pintu terbuka dan kami benar-benar merasa berdebar menunggu Ibu Ngatiyo-wali kelas I menuliskan nama yang mengulang untuk setiap mata pelajaran. Ternyata bukan nama yang dituliskan, tapi nomer absen!

Alamak, untung saya tahu nomer absen Adiva :). Nomer 5. Saya benar-benar berharap sekali tidak ada nomer itu di papan tulis. Alhamdulillah, hingga mata pelajaran terakhir ditulis, yakni bahasa inggris, nomer 5 tidak pernah tertulis sama sekali. Terima kasih ya Rabb. Saya bersyukur senang sekali dan flashback kembali proses belajar kami di dua minggu sebelum ujian UAS kemarin. Hehe...katro, padahal baru kelas I Sekolah Dasar.

Ibu Ngatiyo pun menutup pengumuman dengan membagikan surat resmi kepada beberapa anak yang remedial. Anak-anak secara spontak berteriak yeeeeeeeeehhhhh, horeeeeee, sambil melompat kegirangan, tos dengan teman-2 disekelilingnya bahkan berpeluk-pelukan juga...hihhi heboh banget deh. Mungkin karena ini adalah semester pertama anak-anak kelas I ya, jadi masih terbebani rasanya.

Saya pun segera melapor ke Yassir via telpon. Alhamdulillah lega dan gembira banget. Dan diva langsung menagih janji untuk jalan-jalan ke Kidzania, yang insyaAllah sesuai dengan rencananya; bersama ibu-ibu yang lain, rombongan SDN 15 Tebet Timur kelas I akan berangkat kesana hari jumat ini. Relaks. Sekarang dia sangat menikmati hari-hari liburnya. Bangun siang, makan dan minum dingin, es krim, tidak bobo siang. Intinya bebas. Ada lagi hadiah yang dimintanya tas ransel barbie dan agenda untuk menulis PR di semester kedua nanti :-)...insyaAllah akan kami usahakan terwujud...karena kata Bu Nga (panggilan sayang bu ngatiyo) mereka sudah akan mulai belajar mencatat apa saja yang dilakukan di rumah, mengerjakan PR, mencatat barang-barang yang mungkin perlu dibawa ke sekolah besok harinya atau lain-lain...belajar menjadi penulis :) juga seperti yang ibunya sedang lakukan saat ini. Menulis tanpa beban, melayang bebas, berkelana dengan kata-kata dan impian-impiannya.


Salam,
Doris Nasution
Owner, "Shaakira"
Outlet Jilbab & Kerudung Pilihan
Tebet Barat, Jak-Sel
Email: dorisnst@yahoo.com | YM:dorisnst | HP:0815-86038678

NB: sedang berusaha nulis PR, resolusi 2008.

No comments: