Pages

Wednesday, November 10, 2010

Ambil Kendali Nasib Diri Sendiri

Terinspirasi dari tulisan pak Roni Yuzirman yang berjudul "Hidup Jangan Lurus-Lurus Aja" akhirnya tergugah untuk mencoba menulis juga ah tentang hal yang nyerempet tentang ambil risiko dalam hidup.

Beliau memang 'kompor'. Sejak tahun 2006 saya ikuti blog nya. Setiap membaca postingan terbarunya panas rasanya kepala saya untuk segera melakukan action juga. Khas TDA, "Take Action Now and Miracles Will Happen". Harus saya akui, keputusan untuk menjadi seorang Tangan Di Atas dan mandiri menciptakan usaha sendiri saat dulu memang sangat dipengaruhi oleh milis Tangan Di Atas yang saya ikuti.

Tak pernah menyesal sedetik pun mengarungi dunia usaha sejak keputusan mandiri tersebut diambil. Alhamdulillah. Jiwa semakin kuat dan sikap menerima dan bertanggung jawab untuk memperjuangkan keputusan terus diasah dan dipertebal setiap harinya. Berbeda ketika masih ngantor dulu, sikap mengeluh sangat kental dirasakan setiap hari.Semuanya yang berkelimpahan masih di rasa kurang. Gaji yang besar, bonus yang banyak tidak menghalangi saya untuk keluar dari zona nyaman saat itu.

Jiwa muda mencari tantangan demi tantangan. Step by step. Level by Level. Semuanya demi memuaskan rasa haus menguasai diri dan perjalanan hidup. Berani mengambil kendali atas nasib diri sendiri dan keluarga ini. Perjalanan ini belum (dan mungkin tidak akan) berhenti. Karena saya sangat menikmati setiap detik prosesnya.

"Jangan Hidup Biasa-Biasa Saja". Karena dunia ini ternyata punya banyak warna dan pembelajaran. Dan nikmati hidup yang lebih asyik lagi dan lagi :)

 Salam,

Doris Nasution I'm @ home, making money and grow my personality ;-)
YM: dorisnst | dorisnst@yahoo.com | www.dorisnasution.com
Mau cari busana muslim & kerudung terbaru ? disini tempatnya www.ButikShaakira.com
Mau mendapatkan penghasilan dari bisnis online? ini yang paling tepat ada duitnya www.BisnisImpianBunda.com

1 comment:

Anonymous said...

Sebagai Newbie, saya selalu mencari online untuk artikel yang bisa membantu saya. Terima kasih Wow! Terima kasih! Saya selalu ingin menulis dalam sesuatu situs saya seperti itu. Dapatkah saya mengambil bagian dari posting Anda ke blog saya?.