Sudah lama sebenarnya saya ingin sharing tentang hal ini sebagai bagian dari penyeleksian suplier Outlet Jilbab & Kerudung Pilihan, Shaakira yang saya lakukan saat ini. Begini ceritanya, saya mempunyai 2 orang supplier untuk produk yang sama. Dimana yang satunya adalah resmi dan menjadi wajib saya untuk berbelanja di sana dan saya namakan supplier si SANTAI yang satunya lagi menjadi opsi cadangan jika stok barang ditempat wajib tidak tersedia dan saya namakan supplier PROAKTIF. Pada suatu pagi di hari kamis 26/7, tepat Jam 10:01 pg saya layangkan sms ke SANTAI tentang daftar pesanan saya yang baru beserta jumlah dan warna untuk masing-2 jenis kerudung. Sengaja saya menunggu sekitar 10 menit baru saya layangkan sms ke si PROAKTIF, tepatnya jam 10:12 pg. Tepat dugaan saya si SANTAI tidak merespon apapun juga dan malahan respon instant saya dapatkan dari si PROAKTIF yang menyatakan hampir semua pesanan saya tersedia dan akan segera dihitung untuk memastikan total yang harus dibayar ol...